Tip singkat berikut ini akan menjelaskan cara yang lebih efisien dalam menyalin suatu barisan sel baik isi maupun format sel tersebut kepada sheet-sheet lainnya. Adapun teknik yang digunakan ialah dengan cara memanfaatkan fitur 'Fill Across Worksheets' dalam Excel. Fitur ini hanya dapat digunakan apabila anda menyorot barisan sel yang akan disalin serta memilih tab sheet tertentu yang akan dijadikan sebagai salinannya. Tab sheet dapat anda pilih dengan cara menekan tombol CTRL pada keyboard sambil klik tab sheet tersebut.


Berikut ini langkah-langkah yang dapat anda ikuti sesuai dengan yang ditunjukkan pada gambar di atas. Dimana pada gambar tersebut, sebagai contoh masing-masing worksheet telah diberikan nama sesuai dengan nama sheet-nya pada sel B2 beserta judul nomornya saja di sel B3, sedangkan barisan sel yang akan disalin adalah nomor urut yang terdapat dalam Sheet1 (sel B4:B13).
  1. Dengan menggunakan teknik 'fill handle' seperti pada gambar, anda buatkan misalnya 10 nomor urut, kemudian sorot nomor-nomor tersebut.
  2. Pada saat barisan sel tersorot, tekan dan tahan tombol CTRL pada keyboard sambil klik tab Sheet2 dan Sheet3. Setelah itu, anda dapat melepas tombol CTRL tersebut.
  3. Buka menu ribbon Home > Editing > Fill > Across Worksheets...
  4. Pada kotak dialognya pilih 'Contents' untuk menyalin nilai pada selnya saja atau 'Format' untuk menyalin format selnya saja atau 'All' untuk menyalin keduanya. Lalu klik OK.
Fitur ini berlaku pula untuk menyalinkan rumus dengan cepat dibandingkan dengan menyalinkan sheet dengan menggunakan teknik 'Move or Copy' pada tab sheet jika hanya barisan sel tertentu saja yang akan disalin atau tidak keseluruhan konten dalam suatu worksheet tersebut akan disalin pada worksheet lainnya.